Desain Rumah Minimalis Modern 2019
Daftar Isi
Desain Rumah Minimalis Modern – Sekarang ini model rumah miniamlis telah menjadi trend di kalangan masyarakat Indonesia. Ada banyak sekali keuntungan menerapkan desain rumah minimalis. Mulai dari biaya murah, space tanah yang sedikit, material irit, dan tentunya desain terlihat lebih modern atau kekinian.
Meskipun mayoritas terbilang sempit, namun hal tersebut tidak mengurungkan niat masyarakat untuk menerapkan rumah minimalis. Desain simpel dan elegan semacam ini sangat cocok diterapkan di areal lingkup perkotaan yang mana tanahnya tidak begitu luas. Berikut kami sajikan contoh desain rumah minimalis modern yang bisa Anda jadikan referensi pembangunan.
Gambar Model Rumah Minimalis Modern
Mendesain rumah ala minimalis sebenarnya cukup mudah. Cuman yang harus Anda perhatikan adalah sketsa rumah tersebut. Pastikan setiap ruangan diberi space yang cukup, baik itu ruang tamu ataupun tempat tidur. Sesuaikan setiap luas ruangan tersebut dengan tanah yang Anda miliki. Jangan lupa, beri space kosong tepat di sekitar bangunan rumah untuk nantinya kita jadikan taman.
Tidak hanya memperhitungkan luas setiap ruangan saja, namun Anda juga harus memperhatikan cat dinding rumah minimalis tersebut. Jangan takut bermain cat-cat yang berwarna cerah, karena sebenarnya itu akan membuat rumah Anda nampak semakin hidup dan bersinar. Selain itu, Anda pun bisa membuat ruangan tampak lebih luas dengan pemilihan cat yang sesuai.
Sedangkan untuk pemilihan furniturnya sendiri pastikan Anda menyesuaikan besarnya furnitur dengan luas ruangan. Usahakan jangan menggunakan parabotan rumah yang memiliki ukuran besar. Hal semacam ini sangat berguna supaya nanti ruangan menjadi semakin luas dan melegakan.
Untuk bagian teras dan pagar, Anda bisa menambahkan hiasan mirip dengan lampu taman. Hiasan semacam ini sekarang tengah menjadi trend, apalagi akan semakin cantik apabila Anda desain menggunakan kombinasi warna lampu. Misalnya warna lampu hijau, coklat, kuning, putih, dan sebagainya.
Lebih jelasnya Anda bisa melihat contoh desain rumah minimalis modern yang telah kami share diatas. Namun apabila bingung, ada baiknya Anda berkonsultasi ke ahlinya supaya hasil tidak mengecewakan. Semoga bermanfaat bagi Anda, salam!