Warna Cat Rumah Minimalis Pilihan Terbaik

Warna Cat Rumah Minimalis – Di jaman yang modern seperti sekarang ini, telah hadir banyak sekali hunian-hunian yang didesain secara lebih minimalis. Selain identik dengan bangunan kecil, rumah minimalis juga memiliki ciri khas pemilihan cat yang lebih cerah mencolok.

Pemberian warna cerah bertujuan agar rumah minimalis terlihat lebih hidup dan luas, terutama pada bagian interior rumahnya. Memilih warna cat rumah minimalis sebenarnya cukup mudah, berikut kami sajikan tips memilihnya.

Warna Cat Untuk Rumah Minimalis Modern


Memilih warna cat tidak hanya bertujuan untuk nilai estetika saja, akan tetapi lebih dari itu warna cat juga dapat mempegaruhi mood penghuni di dalamnya. Jangan sampai warna cat tersebut membuat mood Anda selalu buruk.


Ada banyak sekali warna-warna cerah yang dapat membuat rumah minimalis Anda terlihat semakin indah dan luas. Seperti warna cat oranye, putih, hijau muda, merah muda, krem, dan masih banyak lagi. 


Agar hasilnya maksimal, Anda bisa mengombinasikan warna-warna senada. Misalkan kombinasi antara kuning dengan krem, putih dengan oranye, dan masih banyak lagi. Kombinasi semacam inilah yang dapat membuat mood Anda semakin baik.


Setelah menentukan warna cat interior rumah minimalis, Anda dapat memilih cat eksteriornya. Untuk bagian luar Anda bisa memakai warna-warna yang gelap, namun usahakan prosentase warna gelap tersebut lebih sedikit dari warna cerah. Kombinasikan warna cat eksterior rumah minimalis sesuai dengan bentuk bangunan.


Misalnya saja pada bagian tiang teras rumah Anda bisa menggunakan warna-warna gelap dengan kombinasi warna terang pada tembok terasnya. Sedangkan untuk bagian pagar (bila ada), usahakan menggunakan warna gelap lebih banyak. Seperti warna pagar abu-abu dengan hitam, dan lain sebagainya.

Itulah contoh kombinasi warna cat rumah minimalis terbaru yang bisa kami sajikan. Ada baiknya apabila Anda masih bingung, untuk bekonsultasi kepada ahlinya. Hal ini dapat membantu menekan resiko bila mana nantinya kombinasi warna yang Anda lakukan gagal. Semoga bermanfaat dan menjadi sumber inspirasi terbaik bagi Anda, salam! 
close